Rabu, 04 Mei 2016

Karya Anak Bangsa: Aplikasi Penjelajah Kota Solo

Apakah Anda ingin berlibur di Kota Solo dalam waktu dekat dan masih kebingungan tentang informasi kota tersebut? Jika iya, kini Anda semua tidak perlu Khawatir akan informasi liburan asik di Kota Budaya tersebut. Karena pemerintah kota yang menjadi salah satu surga pecinta kuliner tersebut, kini memiliki aplikasi city guide pertama di Indonesia yang dengan mudah Anda akses dari smartphone bernama “Solo Destination”.

Karya Anak Bangsa: Aplikasi Penjelajah Kota Solo
Melalui aplikasi Solo Destination yang terpasang di smartphone, berbagai informasi dengan cepat dan mudah akan Anda dapatkan. Aplikasi ini menyajikan informasi kepada wisatawan tentang beragam potensi wisata Kota Solo, seperti tempat wisata, kuliner, pusat belanja, kerajinan, agenda acara, dan penginapan. Semua informasi yang tersaji juga dilengkapi dengan jarak yang harus di tempuh, misalnya jarak penginapan Anda dengan Pasar Klewer atau pusat kuliner.
Aplikasi yang dikembangkan oleh “Gamatechno” ini sementara hadir untuk sistem operasi Android, iOS dan Blackberry. Dengan menginstalnya, maka setiap wisatawan yang tiba di Solo, secara otomatis akan mendapat notifikasi pesan pendek dari aplikasi berupa agenda terbaru saat itu. Sehingga wisatawan tidak perlu repot bertanya ke petugas hotel atau mencari brosur wisata. Setelah puas jalan-jalan dan menghasilkan foto-foto menawan, Anda juga dapat berbagi foto dalam aplikasi tersebut.

Tampilan dan penggunaan dari aplikasi Solo Destination tentu dapat Anda nikmati dengan mudah. Namun, jika Anda masih kebingungan tentang pengoperasiannya, di sini kami berikan tahapannya
Tahapan 1:



Masuklah ke dalam menu aplikasi store pada smartphone Anda, misal untuk Android masuk ke Play Store kemudian search aplikasi Solo Destination dan lanjut meng-instal-nya:

Tahapan 2:

 

Jika sudah terpasang, buka aplikasi, pilih bahasa (Indonesia atau Inggris) sesuai yang Anda kehendaki.

Tahapan 3:










Jangan lupa login atau menghubungkannya dengan Facebook Anda supaya dapat berbagi foto dan memberikan komentar, penilaian dari tempat-tempat yang dikunjungi.

Tahapan 4:
 Setelah melalui dua tahapan di atas, sekarang saatnya Anda berburu informasi melalui feature-feature yang tersaji di Solo Destination dengan mudah dan selamat menjelajahi Kota Solo.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar